Kapan Waktu Terbaik untuk Order Corporate Gift Agar Tidak Kena Deadline
Memberikan corporate gift atau souvenir perusahaan merupakan salah satu strategi terbaik untuk membangun hubungan baik dengan klien, partner, atau karyawan. Namun, sayangnya masih banyak perusahaan yang memesan disaat-saat terakhir sehingga berisiko telat produksi atau bahkan gagal dikirim tepat waktu.
Lantas, kapan waktu terbaik untuk order corporate gift agar anda tidak terjebak dalam tekanan deadline?
Pesan Minimal 1-2 Bulan Sebelum Tanggal Event
Idealnya, pemesanan corporate gift dilakukan minimal 4-8 minggu sebelum tanggal kebutuhan. Mengapa? karena proses pembuatan merchandise berkualitas biasanya memakan waktu, terutama jika ada unsur kustomisasi seperti cetak logo perusahaan, warna sesuai brand guideline serta kemasan eksklusif.
Dengan waktu yang cukup, vendor memiliki ruang untuk produksi, quality check, dan pengiriman. Anda pun tidak perlu repot mengejar deadline atau melakukan revisi dalam kondisi terburu-buru.Hindari Peak Season
Banyak perusahaan memesan souvenir menjelang momen-momen spesial seperti hari raya idul fitri, natal dan tahun baru, acara HUT perusahaan, Event Pemerintah atau BUMN. Pada masa-masa ini, vendor biasanya menerima lonjakan order, sehingga lead time produksi bisa lebih lama dari biasanya. Akibatnya, jika anda telat order maka anda harus siap dengan biaya ekspedisi kliat atau bahkan kehabisan stock.
Konsultasi Terlebih Dahulu dengan Vendor
Sebelum menentukan tanggal pemesanan, sebaiknya anda berkonsultasi dahulu dengan vendor, tanyakan hal seperti :
– Berapa lama waktu produksi normal?
– Apakah mereka memiliki stock ready?
– Apa saja opsi pengiriman yang tersedia?Dengan informasi tersebut, anda dapat membuat rencana pemesanan yang realistis dan terukur.
Gunakan Kalender Event Tahunan untuk Perencanaan
Perusahaan yang rutin memberikan corporate gift sebaiknya menyusun kalender tahunan yang mencakup:
– Hari besar nasional & keagamaan
– Event internal seperti outing, gathering, atau training
– Momen khusus seperti launching produkDengan perencanaan seperti ini, bagian marketing atau procurement bisa memesan merchandise dengan perhitungan matang, dan vendor pun dapat menyesuaikan timeline produksiya.
Kesimpulan
Waktu terbaik untuk order corporate gift adalah 1-2 bulan sebelum tangal acara, dengan mempertimbangkan musim ramai dan jadwal vendor. Hindari pemesanan dengan waktu yang mepet agar anda terhindar dari stress, biaya tambahan, dan risiko keterlambatan.
Bersikap proaktif dan membuat perencanaan jangka panjang akan sangat membantu kelancaran distribusi souvenir. Jangan tunggu mepet deadline, lebih cepat lebih baik.
Kami juga siap bantu rekomendasikan item yang cocok klik disini